Ketahui Manfaat Bawang Merah Selain Menjadi Bumbu Dapur

Manfaat Bawang Merah Selain Menjadi Bumbu Dapur. Bawang merah adalah satu bumbu dapur yang sangat terkenal terutama dikalangan ibu- ibu. Bawang merah memiliki kandungan pridoksin, vitamin A, vitamin C, zat besi, mangan, dan masih banyak lagi. Dari kandungan yang terdapat pada bawang merah maka sebenarnya banyak sekali manfaat yang terkandung di dalamnya.

Ketahui Manfaat Bawang Merah Selain Menjadi Bumbu Dapur

Manfaat Bawang Merah Untuk Kesehatan

Ada beberapa masalah kesehatan yang bisa dicegah dan disembuhkan dengan bawang merah seperti:

1.Mencegah Kanker

Kanker adalah salah satu jenis penyakit yang ditakuti oleh semua orang. Untuk itu banyak orang berusaha untuk tidak terkena penyakit tersebut. Salah satu mencegah kanker yaitu dengan bawang merah. Bawang merah memiliki kandungan quersetin. Zat quersetin adalah zat antioksidan yang sangat ampuh untuk mencegah radikal bebas dalam tubuh. Karena seseorang yang memiliki radikal bebas yang menumpuk pada tubuh akan menyebabkan kanker.

2.Menurunkan Tekanan Darah

Zat quersetin yang terdapat pada bawang merah juga sangat ampuh untuk menurunkan tekanan darah. Karena seseorang yang memiliki tekanan darah tinggi akan beresiko terkena penyakit jantung korener, stroke, gagal ginjal, dan diabetes mellitus.

3.Meredakan Batuk

Batuk adalah salah satu keluhan yang biasa dan banyak yang meremehkannya. Biasanya seseorang yang terkena batuk dikarenakan terlalu banyak mengkonsumsi es, makan makanan yang berminyak, menghirup polusi udara, dan masih banyak lagi. Cara menyembuhkannya yaitu dengan mengkonsumsi rebusan air bawang merah yang sudah dicampur dengan lemon. Tetapi untuk anak- anak cukup campurkan bawang merah yang sudah ditumbuk kasar dengan minyak telon, kemudian balurkan pada seluruh tubuh.

4.Untuk Detoksinasi

Tidak banyak yang mengetahui bahwa bawang merah dapat digunakan sebagai dektoksinasi. Hal ini dikarenakan bawang merah memiliki sifat yang dapat menyerap bakteri dan membersihkan tubuh manusia. Caranya yaitu dengan mengkonsumsi bawang merah dapat menghindarkan tubuh dari racun yang berbahaya.

5.Bagus Untuk Diet

Bawang merah sering kali menjadi campuran menu saat sedang menjalankan diet. Hal ini dikarenakan bawang merah mengandung kalium yang baik untuk diet. Walaupun bawang bukan sebagai sumber nutrisi yang baik yang tinggi namun bawang merah dapat meningkatkan kerja fungsi tubuh secara keseluruhan.

 Itulah beberapa manfaat lain dari bawang merah selain menjadi bumbu dapur.